Azizah | |
---|---|
![]()
Poster rilis
|
|
Genre | |
Skenario | Dono Indarto |
Cerita | Dono Indarto |
Sutradara | Ai Manaf |
Pengarah kreatif | Shania Punjabi |
Pemeran | |
Penggubah lagu tema | Franco Wellyjat Medjaja |
Lagu pembuka | "Kekasih Gelapku" oleh Ungu |
Lagu penutup | "Kekasih Gelapku" oleh Ungu |
Penata musik | Iwang Modulus |
Negara asal | Indonesia |
Bahasa asli | Bahasa Indonesia |
Jmlh. musim | 1 |
Jmlh. episode | 179 ( daftar episode ) |
Produksi | |
Produser eksekutif |
|
Produser | |
Sinematografi | Jun Mahir |
Penyunting | Gusnadi |
Pengaturan kamera | Multi-kamera |
Durasi | 60 menit |
Rumah produksi | MD Entertainment |
Distributor | Surya Citra Media |
Rilis asli | |
Jaringan | SCTV |
Rilis |
15 Oktober 2007
11 April 2008 |
–
Azizah adalah serial televisi Indonesia produksi MD Entertainment yang ditayangkan perdana 15 Oktober 2007 pukul 19.00 WIB di SCTV . Serial ini disutradarai oleh Ai Manaf dan dibintangi oleh Miller , Kirana Larasati , dan Revand Narya .
Sinopsis
Azizah adalah seorang gadis yang hidup sebagai pemulung bersama Nurma, ibunya. Lantaran menolong Raffy dari serangan preman, Azizah kesulitan melupakan wajah ganteng pria itu. Nurma sakit-sakitan parah dan akhirnya meninggal dunia. Yusuf yang hendak membalas budi atas kebaikan Nurma dan suaminya pada masa lalu, mengajak Azizah tinggal di rumahnya.
Azizah syok. Vivi, istri Yusuf, menyambutnya sinis. Tak hanya itu, Raffy yang dikaguminya ternyata putra Yusuf-Vivi. Gaya angkuh pria itu membuat keduanya kerap cekcok. Azizah tak mau dirinya jadi sumber permasalahan Yusuf. Ia memilih pergi.
Kecelakaan yang menimpa Raffy dan kemudian ditolong oleh Azizah, membawa gadis ini kembali ke rumah Yusuf. Raffy pun berubah baik, bahkan menyatakan cintanya. Rupanya ini siasat semata untuk balas dendam atas ulah Azizah sebelumnya. Hancur hati Azizah dibuatnya. Beruntung ada Adnan yang selalu menghiburnya. Diam-diam putra angkat Yusuf ini ternyata jatuh cinta pada Azizah. Raffy belakangan tahu dan cemburu. Cinta segitiga pun berkembang.
Pemeran
- Miller sebagai Raffy
- Kirana Larasati sebagai Azizah
- Revand Narya sebagai Adnan
- Eva Anindita sebagai Raya
- Krisna Mukti sebagai Yusuf
- Annie Anwar sebagai Vivi
- Anissa Hadad sebagai Kezia
- Zora Vidyanata sebagai Serena
- Meidiana Hutomo sebagai Nurma
- Afifa Syahira sebagai Diva [ a ]
- Ryan Delon sebagai Fachri
- Metty Djumiati sebagai Syaida
- Arumi Bachsin sebagai Jamilah
- Christ Laurent sebagai Zidan
- Bayu Septi Virguna sebagai Marvel
- Adhi Pawitra sebagai Tito
- Indah Ayu Putri sebagai Shireen
- Bemby Putuanda sebagai Warman
- Firkry Ramadan
- James Sahertian
- Dewi Siska
- Susilo Hendarto
- Anakia Lapae
- Sisi Syahwardi
- Willa Julaeha
- Benny Ruswandi
- Noval Kurnia
Lagu tema
Judul lagu | Penyanyi | Pencipta | Produksi |
---|---|---|---|
"Kekasih Gelapku" | Ungu | Franco Wellyjat Medjaja | Trinity Optima Production |
- Keterangan
Catatan
- ^ Episode 17—179
Penghargaan dan nominasi
Tahun | Penghargaan | Kategori | Penerima | Hasil | Ref. |
---|---|---|---|---|---|
2009 | Panasonic Awards 2009 | Program Drama Seri Terfavorit | Azizah | Nominasi |
Pranala luar
- (Indonesia) Situs web MD Entertainment Diarsipkan 2022-01-16 di Wayback Machine .
- Azizah di Vidio