Bassas da India
|
|
---|---|
Bendera
|
|
![]() |
|
21°28′57″S 39°40′19″E / 21.48250°S 39.67194°E

• 2: Pulau Europa
• 3: Kepulauan Glorioso
• 4: Pulau Juan de Nova
• 5: Pulau Tromelin
• KM: Komoro
• MG: Madagaskar
• MU: Mauritius
• MZ: Mozambik
• RE: Réunion
• YT: Mayotte

Bassas da India (juga disebut Basse de Judie ) merupakan sebuah atol melingkar tak berpenghuni berdiameter 10 km, yang memiliki luas (termasuk laguna ) . Terletak di selatan Selat Mozambik , sekitar setengah jalan antara Madagaskar (385 km ke timur) dan Mozambik , dan 110 km baratlaut Pulau Europa . Meninggi curam dari dasar laut 3000 m di bawahnya. Cincin karang berdiameter 100 m dan membentuk sebuah laguna yang memiliki kedalaman maksimal 15 m. Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) seluas 123.700 km² berbatasan dengan Pulau Europa .
Atol tersebut terdiri dari sepuluh pulau karang, tanpa tanaman, dengan luas seluruhnya . Semua yang berada di bagian utara dan timur setinggi 2.1 hingga 3 m, dan di barat dan selatan setinggi 1.2 m. Karang itu seluruhnya tertutupi permukaan laut mulai 3 jam sebelum hingga 3 jam setelah gelombang pasang. Pesisir pantai karang sepanjang 35.2 km. Daerah ini terancam siklon . Atol itu menjadi bahaya perkapalan dan merupakan situs bagi beberapa bangkai kapal .
Sejarah
Bassas da India ditemukan pertama kali oleh penjelajah Portugis di awal abad ke-16 . Dinamai Baixo da Judia , "Shoal of Judia". "Judia" merupakan nama kapal Portugis yang terdampar di kepulauan karang itu. Kapal tersebut dinamai "Judia" ( Jewess dalam Bahasa Portugis), karena pemiliknya seorang pedagang Yahudi dari Portugal .
Karang ini diubah namanya menjadi Bassas da India oleh kartografer yang salah menulis kata "Judia" karena huruf-huruf membingungkan ketika menyalin peta lama (Huruf besar "J" menjadi "I" dan "u" menjadi "n").
Tahun 1897 menjadi kekuasaan Prancis , kemudian diperintah oleh seorang komisioner yang menetap di Réunion pada tahun 1968 .
Catatan kaki
- Bernardo Gomes de Brito. Historia Tragico Maritima. Em que se escrevem chronologicamente os Naufragios que tiverao as Naos de Portugal, depois que se poz em exercicio a Navegaçao da India. Lisboa 1735