Bamot-Baal ( Bukit Baal ; Bamoth-Baal ) adalah suatu puncak bukit di tanah Moab yang disebutkan dalam Alkitab Ibrani atau Perjanjian Lama di Alkitab Kristen ( Bilangan 22:41 ).
Etimologi
"Bamot" atau " bamoth " merupakan bentuk jamak dari Ibrani במה, yang berarti "tempat yang tinggi".
Catatan Alkitab
Ke tempat inilah Balak bin Zipor , raja Moab , pertama kali membawa Bileam bin Beor untuk mengutuki orang Israel, seperti dicatat pada Bilangan 22 :39-41, di mana "Bamot-Baal" disebut sebagai "Bukit Baal" dalam Terjemahan Baru :
- Lalu pergilah Bileam bersama-sama dengan Balak dan sampailah mereka ke Kiryat-Huzot . Balak mengorbankan beberapa ekor lembu sapi dan kambing domba dan mengirimkan sebagian kepada Bileam dan kepada pemuka-pemuka yang bersama-sama dengan dia. Keesokan harinya Balak mengambil Bileam dan membawa dia mendaki bukit Baal . Dari situ dilihatnyalah bagian yang paling ujung dari bangsa Israel. [ 1 ]
Di kemudian hari menjadi tanah pusaka suku Ruben , dan termasuk ke dalam daftar kota-kota dekat Hesybon ( Yosua 13:17 ). [ 2 ]
Identifikasi
Kemungkinan sama dengan Bamot yang terletak di antara Nahaliel dan "lembah yang di daerah Moab , dekat puncak gunung Pisga yang menghadap Padang Belantara", yang disebutkan dalam daftar tempat persinggahan orang Israel pada Bilangan 21:19–20 .
"Bet-Bamot" ( Bethbamot ) yang tertera pada Prasasti Mesa , baris 27 (mungkin ini juga bacaan Yesaya 16:2 ), juga dianggap berhubungan dengan tempat ini. Menurut penjatahan tanah dalam Yosua 13:17 , ada yang menganggap tempat itu terletak di . G. A. Smith [ 3 ] lebih cenderung setuju dengan pendapat Conder [ 4 ] bahwa tempat itu terletak di salah satu dari banyak Dolmen di atas Wadi Dchîded, sebelah timur laut dari Laut Mati . Pernyataan Eusebius , yang menempatkannya pada Arnon, kemungkinan tidak akurat.
Lihat juga
Referensi
- Artikel ini memadukan teks dari Jewish Encyclopedia 1901–1906 article "Bamoth-baal" , sebuah terbitan yang kini berada di ranah publik .
- ^ Bilangan 22:39–41
- ^ David Noel Freedman; Allen C. Myers (31 December 2000). Eerdmans Dictionary of the Bible . Amsterdam University Press. hlm. 146. ISBN 978-90-5356-503-2 .
- ^ G. A. Smith. "Historical Geography of Palestine," p. 562).
- ^ "Het dan Moab," hlm 189 et seq.