Festival Film Indonesia 2024 | |
---|---|
![]() |
|
Tanggal | 20 November 2024 |
Lokasi | Indonesia Convention Exhibition , Tangerang Selatan , Banten |
Negara | Indonesia |
Ikhtisar | |
Penghargaan terbanyak | Jatuh Cinta Seperti di Film-Film (7) |
Nominasi terbanyak | Siksa Kubur (17) |
Film Cerita Panjang Terbaik | Jatuh Cinta Seperti di Film-Film |
Sutradara Terbaik | Garin Nugroho ( Samsara ) |
Pemeran Utama Pria Terbaik | Ringgo Agus Rahman ( Jatuh Cinta Seperti di Film-Film ) |
Pemeran Utama Perempuan Terbaik | Nirina Zubir ( Jatuh Cinta Seperti di Film-Film ) |
Penghargaan seumur hidup | Imam Tantowi dan Gope T. Samtani |
Festival Film Indonesia 2024 adalah perhelatan ajang Festival Film Indonesia yang ke-44, yang diselenggarakan oleh Badan Perfilman Indonesia dan Kementerian Kebudayaan RI pada 20 November 2024 di Indonesia Convention Exhibition , BSD City , Tangerang Selatan , Banten . [ 1 ] [ 2 ]
Penghargaan khusus, Piala Antemas, dihadirkan kembali pada perhelatan tahun ini setelah sebelumnya terakhir penghargaan ini diberikan pada penyelenggaraan tahun 1992 . Penghargaan ini diberikan kepada film terlaris pada tahun tersebut. [ 3 ]
Film drama Jatuh Cinta Seperti di Film-Film memenangkan penghargaan terbanyak dengan tujuh kemenangan, termasuk Piala Citra untuk Film Cerita Panjang Terbaik dan seluruh empat kategori pemeran yaitu Ringgo Agus Rahman untuk Pemeran Utama Pria Terbaik , Nirina Zubir untuk Pemeran Utama Perempuan Terbaik , Alex Abbad untuk Pemeran Pendukung Pria Terbaik , dan Sheila Dara Aisha untuk Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik . Pemenang lainnya termasuk dengan empat kemenangan, Kabut Berduri dengan tiga kemenangan, serta Cangkir Profesor , Siksa Kubur , Ipar Adalah Maut , My Therapy Said, I Am Full of Sadness , Petualangan Sherina 2 , Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet , Suintrah , Under the Moonlight (Nur) dengan satu kemenangan.
Pemenang dan nominasi
Nominasi diumumkan pada 18 Oktober 2024 di Benteng Vredeburg , Yogyakarta oleh "Duta FFI" tahun itu, Dian Sastrowardoyo , Kamila Andini , Lutesha dan Bryan Domani . Pengumuman tersebut disiarkan langsung melalui kanal YouTube resmi Festival Film Indonesia , Kemdikdasmen dan Budaya Saya. [ 4 ] Siksa Kubur menerima nominasi terbanyak dengan 17 nominasi, menyamai rekor Perempuan Tanah Jahanam dan Budi Pekerti pada tahun 2020 dan 2023 berturut-turut. [ 5 ]
Berikut ini adalah daftar nomine Festival Film Indonesia 2024. Pemenang paling atas dan ditebalkan .
Penghargaan film cerita panjang
Penghargaan film non cerita panjang
|
|
|
|
Penghargaan khusus
Penghargaan seumur hidup
|
Film Terlaris
(Antemas)
|
Kritik Film Terbaik
(Tanete Pong Masak)
|
Penghargaan pilihan penonton
Film Pilihan Penonton
(Nya' Abbas Akup)
|
|
Aktor Pilihan Penonton
(Rachmat Hidajat)
|
Aktris Pilihan Penonton
(Mieke Widjaja)
|
Film dengan nominasi dan kemenangan terbanyak
Nominasi | Film |
---|---|
17 | Siksa Kubur |
12 | Kabut Berduri |
11 | Jatuh Cinta Seperti di Film-Film |
9 | Samsara |
5 | Crocodile Tears |
Heartbreak Motel | |
Petualangan Sherina 2 | |
4 | Tuhan, Izinkan Aku Berdosa |
3 | 13 Bom di Jakarta |
The Architecture of Love | |
2 | Agak Laen |
Ipar Adalah Maut | |
Monster |
Nominasi | Film |
---|---|
7 | Jatuh Cinta Seperti di Film-Film |
4 | Samsara |
3 | Kabut Berduri |
Presenter dan penampil
Berikut ini adalah pembaca nominasi atau penampil hiburan, yang dituliskan sesuai urutan kemunculannya: [ 6 ]
Nama | Peran |
---|---|
Mira Lesmana | Presenter kategori Film Animasi Pendek Terbaik, Film Animasi Panjang Terbaik, dan Film Pendek Terbaik |
Jajang C. Noer | Presenter kategori Tata Busana Terbaik dan Tata Rias Terbaik |
Chicco Kurniawan | Presenter kategori Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik |
Laura Basuki | Presenter kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik |
Yoga Pratama | Presenter kategori Penata Efek Visual Terbaik dan Penyunting Gambar Terbaik |
Andi Rianto | Presenter kategori Penata Musik Terbaik, Pencipta Lagu Tema Terbaik, dan Penata Suara Terbaik |
Arswendy Bening Swara | Presenter kategori Pengarah Artistik Terbaik dan Penata Sinematografi Terbaik |
Ario Bayu
Soleh Ruslani |
Presenter Kategori Penghargaan Pencapaian Seumur Hidup |
Chelsea Islan
Marthino Lio |
Presenter Kategori Pilihan Penonton |
Prilly Latuconsina | Presenter Piala Antemas |
Sekar Ayu Asmara | Presenter Kategori Penulis Skenario Asli Terbaik dan Skenario Adaptasi Terbaik |
Lola Amaria | Presenter Kategori Film Dokumenter Pendek Terbaik dan Film Dokumenter Panjang Terbaik |
Sha Ine Febriyanti | Presenter Kategori Pemeran Utama Pria Terbaik |
Lukman Sardi | Presenter Kategori Pemeran Utama Perempuan Terbaik |
Ifa Isfansyah | Presenter Kategori Sutradara Terbaik |
Adinia Wirasti
Bambang Supriadi Dewi Alibasah Ismail Basbeth Leni Lolang Ong Hari Wahyu Ramondo Gascaro Titien Wattimena Tito Imanda |
Presenter Kategori Film Cerita Panjang Terbaik |
Nama | Peran | Pertunjukan |
---|---|---|
Tohpati | Direktur musik | |
Sherina Munaf | Penampil | "Layar Cerita" |
Sal Priadi | Penampil | "Gala Bunga Matahari" saat sesi tribut "In Memoriam" |
Anggun | Penampil |
"Panggung Sandiwara" dari
Duo Kribo
(1977)
" Badai Pasti Berlalu " dari Badai Pasti Berlalu (1977) "Mengejar Matahari" dari Mengejar Matahari (2004) |
Anggun | Penampil | "Citra" |
In Memoriam
Berikut adalah tokoh-tokoh yang masuk dalam segmen In Memoriam . Segmen ini mengenang para tokoh industri perfilman Indonesia yang meninggal dunia pada tahun 2023–2024. Dalam segmen ini, penyanyi Sal Priadi menampilkan lagu "Gala Bunga Matahari". [ 7 ]
Mereka yang berpulang rentang Desember 2023–November 2024:
- Ade Manuhutu – penyanyi
- Babe Cabita – pelawak, aktor
- Baron Achmadi – aktor
- Dina Mariana – penyanyi, aktris
- Donny Kesuma – aktor
- Dorman Borisman – pelawak, aktor
- Hasan Basri Jafar – sinematografer
- Hendrick Gozali – produser
- Jhonny Iskandar – penyanyi
- Johan Saimima – aktor
- Kiki Fatmala – aktris
- Marissa Haque – aktris
- Mooryati Soedibyo – produser, filantropis
- Otig Pakis – aktor
- Polo Srimulat – pelawak, aktor
- Puput Novel – penyanyi, aktris
- Robby Sutara – aktor
- Salim Said – tokoh perfilman, akademisi
- Sopyan Dado – aktor
- Sutomo Sastramanggala – penata rias
- Tetty Manurung – penyanyi
- Usman C. Noer – penata suara
- Waty Siregar – aktris
- Yayu Unru – aktor
Referensi
- ^ "FFI 2024 Masuki Proses Penjurian" . Media Indonesia . 9 September 2024 . Diakses tanggal 17 November 2024 .
- ^ Toshiko (15 November 2024). "Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) Diadakan di ICE BSD, 20 November 2024" . Kincir . Diakses tanggal 18 November 2024 .
- ^ Pratama, Febryantino Nur (15 November 2024). "Piala Antemas Hadir Lagi di Festival Film Indonesia 2024" . Detik.com . Diakses tanggal 18 November 2024 .
- ^ "Anugerah Piala Citra FFI 2024 Mencakup 22 Kategori Penghargaan" . Sinar Harapan . 19 Oktober 2024 . Diakses tanggal 17 November 2024 .
- ^ "Film Siksa Kubur Raih 17 Nominasi FFI, Samai Rekor Perempuan Tanah Jahanam dan Budi Pekerti" . Kompas.com . 18 Oktober 2024 . Diakses tanggal 17 November 2024 .
- ^ Riandi, Ady Prawira (20 November 2024). Maharani, Dian, ed. "Anggun C. Sasmi hingga Sherina Meriahkan Malam Anugerah Piala Citra FFI 2024" . Kompas . Diakses tanggal 20 November 2024 .
- ^ "Selama hidupnya, mereka telah mendedikasikan diri sepenuhnya untuk perfilman Indonesia..." Festival Film Indonesia di Instagram . 24 November 2024 . Diakses tanggal 3 Desember 2024 .