Sir Francis Galton | |
---|---|
![]() |
|
Lahir |
Birmingham , Inggris |
16 Februari 1822
Meninggal |
17 Januari 1911
, Surrey , Inggris |
(umur 88)
Tempat tinggal | Inggris |
Kebangsaan | Inggris |
Almamater |
King's College London
Cambridge University |
Karier ilmiah | |
Bidang | Anthropologi |
Pembimbing akademik | |
Mahasiswa ternama | Karl Pearson |
Sir Francis Galton adalah se orang sarjana dan ilmuwan asal Inggris yang menguasai berbagai bidang disiplin ilmu pengetahuan. [ 1 ] Salah satunya dalam bidang meteorologi , dia memberikan penejelasan tentang antisiklon juga sebagai salah satu pendorong ke arah peta cuaca yang kita kenal sekarang ini (modern). [ 1 ] Dia juga mengembangkan bidang statistik dengan alat yang disebut papan kelereng Galton . [ 1 ] Dia jugalah yang meletakkan dasar-dasar eugenetika modern yang mana pada tahun 1904 dia mendirikan laboratorium di Universitas London untuk penelitian tentang eugenetika. [ 1 ] Dan sampai abad 20 namanya masih dikaitkan dengan hal tersebut. [ 2 ] Seperti halnya Darwin ( sepupu ), ide-ide yang dia miliki memiliki kekurangan teori yang memadai, karya Mendel datang terlambat untuk mempengaruhi kontribusi Galton dalam hal ini. [ 2 ] [ 3 ]
Galton lahir tanggal 16 Februari 1822 di , Birmingham dan meninggal di , , Surrey tanggal 17 Januari tahun 1911 . [ 4 ] Semasa kecil, dia menolak metode konvensional pengajaran dan saat usia remaja dia mulai belajar ilmu kedokteran . [ 3 ] Selain itu, dia juga meneliti dari teori evolusi Darwin yang fokus pada manusia jenius dan kawin selektif. [ 3 ]
Referensi
- ^ a b c d Shadily, Hassan (1980). Ensiklopedia Indonesia .Jakarta:Ichtiar Baru Van Hoeve.Hal 1060
- ^ a b "Sir Francis Galton Reputation" . Encyclopedia Britannica. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-07-18 . Diakses tanggal 5 Juni 2014 .
- ^ a b c "Francis Galton Biography" . Biography Web. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-02-20 . Diakses tanggal 5 Juni 2014 .
- ^ "Sir Francis Galton" . Encyclopedia Britannica. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-05-01 . Diakses tanggal 5 Juni 2014 .