Kertas timah adalah kertas logam pipih dari timah . Kertas timah digantikan oleh kertas aluminium pasca Perang Dunia II karena lebih tahan lama dan lebih murah, [ 1 ] yang masih dirujuk sebagai "kertas timah" di beberapa tempat (sebuah contoh misnomer ).
Sejarah

Kertas logam dari timah pipih tersedia secara komersial sebelum versi aluminiumnya hadir. [ 3 ] Pada akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20, kertas timah lumrah digunakan, dan beberapa orang masih merujuk kertas aluminium dengan versi lamanya. Kertas timah lebih kaku dari kertas aluminium, [ 4 ] dan cenderung memberi sedikit rasa timah ke makanan yang ditutup olehnya, yang menjadi alasan utama kertas tersebut digantikan oleh aluminium dan material lainnya untuk menutupi makanan.
Referensi
- ^ A.M. Howatson, P.G. Lund, and J.D. Todd, Engineering Tables and Data , p. 41
- ^ The Encyclopedia Americana (Volume 22) . Encyclopedia Americana Corporation. 1919. hlm. 792 . Diakses tanggal 8 January 2011 .
- ^ "foil" . Encyclopædia Britannica Online . Encyclopædia Britannica, Inc . Diakses tanggal 27 February 2012 .
- ^ "Difference between Aluminum Foil and Tin Foil" . DifferenceBetween.info . 23 April 2013 . Diakses tanggal 13 March 2014 .