Krai ( bahasa Rusia : край; : krai atau kray ) adalah istilah yang digunakan untuk merujuk kepada 7 dari 89 subyek federal Rusia . Karena kata krai juga berarti perbatasan atau ujung , istilah ini digunakan untuk wilayah-wilayah yang terletak di pinggiran wilayah ekonomi dan geografis.
Krai, oblast , dan republik mempunyai status konstitusional di dalam Federasi Rusia . Sebagian krai begitu luasnya sehingga bahkan lebih besar daripada banyak negara Eropa.
Krai dibagi lagi ke dalam sejumlah distrik ( raion ).
Lihat pula
- —daftar krai di Rusia modern
- —daftar krai yang ada di Kekaisaran Rusia
- —istilah serupa yang digunakan di Republik Ceko dan Slowakia
- Krajina