Riyanto
|
|
---|---|
![]() |
|
Kepala Staf Divisi Infanteri 2/Kostrad | |
Mulai menjabat
3 Januari 2025 |
|
Komandan Korem 051/Wijayakarta | |
Masa jabatan
9 November 2023 – 3 Januari 2025 |
|
Komandan Korem 012/Teuku Umar | |
Masa jabatan
12 Februari 2022 – 9 November 2023 |
|
Informasi pribadi | |
Lahir |
22 April 1972
Indonesia |
Anak | 2 |
Almamater | Akademi Militer (1993—1996) |
Karier militer | |
Pihak | Indonesia |
Dinas/cabang |
![]() |
Masa dinas | 1996—sekarang |
Pangkat |
![]() |
Satuan |
Infanteri
(
Kopassus
)
![]() |
Komando | |
![]() ![]() |
Brigadir Jenderal TNI Riyanto (lahir 22 April 1972) merupakan seorang perwira tinggi TNI-AD yang sejak 3 Januari 2025 mengemban amanat sebagai Kepala Staf Divisi Infanteri 2/Kostrad . [ 1 ] [ 2 ]
Riyanto, merupakan lulusan Akademi Militer (1996) yang berasal dari kecabangan Infanteri ( Kopassus ). [ 3 ] Jabatan terakhir jenderal bintang satu ini adalah Komandan Korem 051/Wijayakarta . [ 4 ]
Karier Militer
Perwira Kopassus
Riyanto yang merupakan lulusan Akademi Militer (1996) ini berasal dari kecabangan Infanteri dan pernah berdinas di lingkungan Kopassus selama 17 tahun. Penugasannya dimulai pada tahun 1997 ketika berdinas sebagai Perwira Pertama (Pama) di korps baret merah tersebut. Belasan tahun kemudian, ketika berpangkat perwira menengah beliau pernah menduduki jabatan Danyon 31 Grup 3/Sandhi Yudha (2011—2012) dan Dansedikko Pusdikpassus (sekarang bernama Pusdiklatpassus ) hingga tahun 2014. [ 5 ]
Perwira Menegah
Riyanto yang masih berpangkat Letnan Kolonel waktu itu pernah menjabat sebagai Komandan Kodim 0726/Sukoharjo (2014—2016) [ 6 ] , Wakil Asisten Operasi (Waasops) Kasdam IV/Diponegoro (2016—2017) [ 7 ] dan berlanjut menjadi Kepala Seksi Operasi (Kasiops) Korem 072/Pamungkas (2017—2018). [ 8 ] Dua tahun kemudian beliau dimutasi sebagai Pamen Denma Mabesad sebelum akhirnya ditugaskan di lingkungan Kodam Iskandar Muda sebagai Pamen Ahli Bidang Ideologi Politik (2020—2021) [ 9 ] dan Asisten Operasi (Asops) Kasdam (2021—2022) dengan pangkat Kolonel . [ 10 ]
Kariernya pun semakin moncer ketika Riyanto ditunjuk sebagai Komandan Korem 012/Teuku Umar bermarkas di Meulaboh pada pertengahan Februari 2022 silam menggantikan seniornya, Djon Afriandi (lulusan terbaik Adhi Makayasa 1995) yang dipromosikan sebagai Komandan Resimen Taruna (Danmentar) Akmil , Magelang . [ 11 ]
Perwira Tinggi
Sekitar tiga tahun lebih bertugas di Aceh , Riyanto dipromosikan sebagai Komandan Korem 051/Wijayakarta . Pangkatnya pun kemudian naik satu tingkat lebih tinggi menjadi Brigadir Jenderal TNI . [ 12 ] Posisinya sebagai Danrem 012/Teuku Umar diserahterimakan kepada juniornya, Deni Gunawan (Akmil 1997) yang dimana keduanya merupakan perwira berdarah Kopassus . [ 13 ]
Selepas dari jabatan Danrem tersebut, Riyanto mengemban amanat sebagai Kepala Staf Divisi Infanteri 2/Kostrad . Estafet kepemimpinan Danrem 051/Wijayakarta digantikan oleh rekan satu angkatannya (Akmil 1996), yang pernah bertugas juga di kesatuan Kopassus pada 24 Januari 2025 lalu. [ 14 ] [ 15 ]
Penghargaan
Tanda Jasa dan Brevet
Dada kanan | Dada kiri | |||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
|
|
|||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||||
|
|
Referensi
- ^ 62 Perwira Tinggi TNI AD Digeser Jenderal Agus Subiyanto pada Mutasi TNI Januari 2025 (No. 15)
- ^ Panglima TNI Rotasi dan Mutasi 101 Perwira Tinggi TNI (4 Januari 2025)
- ^ Abituren Akmil 1996 (Infanteri No. 36)
- ^ Santoso, Audrey. "Daftar Lengkap Mutasi 105 Pati TNI Termasuk Wakil Kepala BIN" . detiknews . Diakses tanggal 2023-11-17 .
- ^ "SERTIJAB DANYON KOPASSUS" . Rmol.id (dalam bahasa Inggris) . Diakses tanggal 2023-11-17 .
- ^ kodim0726. "Daftar Pejabat" . Diakses tanggal 2023-11-17 .
- ^ "Tangis Haru Warnai Lepas Sambut Komandan Kodim 0726 Sukoharjo" . Timlo.net . 2016-02-20 . Diakses tanggal 2023-11-17 .
- ^ "Brigjen TNI Muhammad Zamroni Lantik Empat Pejabat Baru di Lingkungan Korem 072/Pemungkas - Tribunjogja.com" . jogja.tribunnews.com . Diakses tanggal 2023-11-17 .
- ^ Pangdam pimpin sertijab 43 pejabat Kodam Iskandar Muda. Ini pejabat baru Kodam IM (20 Juni 2020)
- ^ Pangdam Pimpin Sertijab 7 Pejabat Kodam IM, Ini Daftarnya (17 Februari 2022)
- ^ Kol Inf Djon Afriandi Resmi Diganti Kol Inf Riyanto Sebagai Danrem 012/TU (19 Februari 2022)
- ^ Gelar Syukuran, Danrem 051/Wijayakarta Riyanto Naik Pangkat Menjadi Brigjen TNI (8 Desember 2023)
- ^ Jabatan Danrem 012/TU diserahterimakan dari Kolonel Inf Riyanto, S.I.P., kepada Kolonel Inf Deni Gunawan (29 November 2023)
- ^ Serah Terima Jabatan Danrem 051/Wkt: Brigjen TNI Riyanto S.I.P. kepada Kolonel Inf Nugroho Imam Santoso, S.E., M.M. (12 Februari 2025)
- ^ Nugroho Imam Santoso Resmi Danrem 051/Wijayakarta (24 Januari 2025)
Jabatan militer | ||
---|---|---|
Didahului oleh:
Primadi Saiful Sulun |
Kepala Staf Divisi Infanteri 2/Kostrad
2025—sekarang |
Petahana |
Didahului oleh:
Yustinus Nono Yulianto |
Komandan Korem 051/Wijayakarta
2023—2025 |
Diteruskan oleh:
|
Didahului oleh:
Djon Afriandi |
Komandan Korem 012/Teuku Umar
2022—2023 |
Diteruskan oleh:
Deni Gunawan |