Tlacaelel I | |
---|---|
![]()
Gambar Tlacaelel dari
Codex Mendoza
.
|
|
Lahir |
1397
[
1
]
Tenochtitlan |
Meninggal |
1487
Aztek |
Tempat tinggal | Tenochtitlan |
Gelar | Tenochtitlan |
Suami/istri | |
Anak |
Xiuhpopocatzin |
Orang tua |
Tlatoani
Huitzilihuitl
Ratu |
Kerabat |
Tlatoani
Itzcoatl
(paman)
Chimalpopoca dan Moctezuma I (saudara) |
Tlacaelel I (1397 – 1487) adalah perancang utama Persekutuan Tiga Kaum Aztek . [ 2 ] [ 3 ] Ia adalah anak kandung tlatoani Huitzilihuitl dan ratu , keponakan tlatoani Itzcoatl , dan saudara kandung tlatoani Chimalpopoca dan Moctezuma I .
Pada masa kekuasaan pamannya, Tlacaelel diberi jabatan , tetapi ia kemudian dipromosikan menjadi penasihat utama yang disebut "Cihuacoatl" selama perang melawan Tepanec pada akhir tahun 1420-an. Jabatan ini diemban oleh Tlacaelel hingga kematiannya pada tahun 1487.
Tlacaelel memperkuat konsep Aztek sebagai bangsa terpilih, mengangkat status dewa Huitzilopochtli menjadi dewa utama di antara dewa-dewa lainnya, [ 4 ] dan memperkuat militerisme di Aztek. [ 5 ] Konon ia adalah orang yang memperkuat tradisi pengorbanan manusia , khususnya setelah terjadinya bencana alam yang dimulai pada tahun 1446 (menurut Diego Durán ). Durán juga menyatakan bahwa pada masa kekuasaan Moctezuma I, perang bunga yang dirancang oleh Tlacaelel dimulai; dalam perang tersebut, Aztek berperang melawan Tlaxcala dan negara-negara Nahua lainnya untuk mencari tumbal dalam upacara pengorbanan manusia.
Untuk memperkuat bangsawan-bangsawan Aztek, ia membantu mendirikan dan menegakkan hukum yang mengatur konsumsi dan melarang rakyat jelata mengenakan perhiasan tertentu. Ia juga melancarkan kebijakan pembakaran buku suku-suku yang telah ditaklukan dengan tujuan untuk menghapus sejarah pada masa sebelum Aztek. [ 6 ] [ 7 ]
Referensi
- ^ Kadang-kadang ditulis tahun 1398; lihat: Mann, Charles C. (2005), 1491: New Revelations of the Americas Before Columbus , New York: Knopf, hlm. 118, ISBN 1-4000-4006-X .
- ^ Durán, Diego , History of the Indies of New Spain , Norman, OK: University of Oklahoma Press, 1994, hlm. 74–101, ISBN 0-8061-2649-3 .
- ^ Malmstrom, Vincent H. (1997), Cycles of the Sun, Mysteries of the Moon: The Calendar in Mesoamerican Civilization , Austin, TX: University of Texas Press, hlm. 238, ISBN 0-292-75196-6 .
- ^ Brotherston, Gordon (1974), "Huitzilopochtli and What Was Made of Him", hlm. 159 in Hammond, Norman (ed.) (1974), Mesoamerican Archaeology - New Approaches: Proceedings of a Symposium on Mesoamerican Archaeology held by the University of Cambridge Centre of Latin American Studies, August 1972 , Austin, TX: University of Texas Press, hlm. 155–66, ISBN 0-292-75008-0 .
- ^ Burke, John Francis (2002), Mestizo Democracy: The Politics of Crossing Borders , College Station: Texas A & M University Press, hlm. 137, ISBN 1-58544-208-9 .
- ^ Ostler, Nicholas (2005), Empires of the Word: A Language History of the World , New York: HarperCollins, hlm. 354 ISBN 0-06-621086-0 .
- ^ , VIII, 192v, as quoted in León-Portilla, hlm. 155. (1963). Aztec Thought and Culture: A Study of the Ancient Náhuatl Mind . Civilization of the American Indian series, no. 67. Jack Emory Davis (trans.). Norman: . OCLC 181727 . Note that León-Portilla finds Tlacaelel to be the instigator of this burning, despite lack of specific historical evidence. Artikel dengan pernyataan yang tidak disertai rujukan [ dibutuhkan verifikasi sumber ]